Daun stevia memiliki beberapa keunggulan. Di antaranya tidak menyebabkan carries gigi, kanker pada pemakaian jangka panjang, dan bernilai kalori rendah. Daun stevia bagus dikonsumsi oleh penderita diabetes, obesitas, ataupun orang yang sedang diet.
Selain manis, daun stevia juga memiliki aftertaste berupa rasa pahit. Hal ini disebabkan adanya senyawa polifenol. Rasa manis pada stevia berasal dari kandungan utama yakni steviosida yang diperoleh melalui ekstraksi.
“Proses ekstraksi secara umum dapat dilakukan secara konvensional dengan cara maserasi, perkolasi, refluks, dan soxhletasi. Pemanis stevia dapat dijadikan beberapa produk, seperti kristal stevisioda, teh stevia, bubuk ekstrak stevia, dan gula cair. Di antara keempat produk tersebut, teh stevia merupakan produk pemanis stevia yang paling diminati,” imbuh Ana.
Kebutuhan pemanis yang semakin meningkat, diperlukan pemanis alami lainnya yang aman bagi kesehatan dan tentu memenuhi kebutuhan pemanis di Indonesia.
Editor : Okky Adiana
Artikel Terkait