get app
inews
Aa Text
Read Next : Pj Wali Kota Cimahi Tinjau Lokasi Longsor Cibogo

Dinkes Cimahi Kampanyekan Gerakan Nasional Aksibergizi Upaya Atasi Anemia pada Remaja

Selasa, 03 September 2024 | 15:22 WIB
header img
Pj Wali Kota Cimahi Dicky Saromi menyatakan pada kegiatan Aksi Bergizi Tingkat Kota Cimahi di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 3 Cimahi pada Selasa (3/9/2024) (foto: istimewa)

Senada dengan Pj Wali Kota Cimahi, Kepala Dinas Kesehatan Kota Cimahi, Mulyati menyampaikan bahwa kegiatan ini selain untuk meningkatkan literasi warga sekolah tentang pentingnya Tablet Tambah Darah, olahraga/aktivitas fisik, dan konsumsi gizi seimbang juga sebagai momentum untuk menguatkan komitmen sekolah untuk melaksanakan kegiatan Aksi Bergizi secara rutin setiap minggu, juga untuk meningkatkan kolaborasi lintas sektor pusat dan daerah terkait dalam rangka penyelenggaraan Aksi Bergizi di sekolah.

 

“Kegiatan ini adalah untuk memberikan literasi kepada warga yang ada di sekolah bagaimana mengkonsumsi makanan yang memenuhi kandungan-kandungan gizi untuk setiap hari, sehingga nanti anak-anak dapat tumbuh sehat siap untuk sekolah dan juga terutama untuk remaja putri SMP dan SMA dapat membiasakan diri minum Tablet Tambah Darah karena tingkat anemia di Kota Cimahi masih tinggi, sehingga para remaja putri harus rutin mengonsumsi Tablet Tambah Darah,” tukas Mulyati.

 

Kegiatan Aksi Bergizi ini merupakan program tahunan yang dilakukan secara berkelanjutan dan berkesinambungan di Kota Cimahi. Kegiatan ini menjadi bentuk stimulasi bagi sekolah, orang tua siswa juga bagi peserta didik atau remaja. Untuk kegiatan Aksi Bergizi Tahun 2024 dilakukan secara serentak di seluruh SMP dan SMA Kota Cimahi, yakni di 69 SMP dan 50 SMA Se-Kota Cimahi. 

 

Melalui kegiatan ini juga diharapkan dapat memotivasi sekolah-sekolah lain untuk ikut melaksanakan kegiatan #AksiBergizi secara rutin sebagai bentuk upaya meningkatkan gizi remaja serta mencegah anemia pada remaja putri, sehingga mendukung penurunan prevalensi stunting baik di Kota Cimahi juga di tingkat nasional. 

Editor : Okky Adiana

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut