“Program pemberdayaan ini mengikutsertakan 10 pedagang/UMKM yang kemudian secara rutin dilakukan pembinaan oleh Lazis Darul Hikam. Dengan harapan para penerima semakin semangat dan memiliki motivasi tinggi untuk terus berusaha, berikhtiar dan berdo’a untuk menjadi sebaik-baiknya umat”, ujar Sodik Mudjahid.
“Saya mewakili Yayasan Darul Hikam mengucapkan banyak terima kasih, jazakumullah khairan katsiran kepada para mitra dari Quran Best, CIMB Niaga Syariah dan PT. Pos Indonesia yang mendukung program untuk pengembangan dan kesejahteraan umat. Semoga hal ini menjadi awal bagi pergerakan bersama untuk mewujudkan masyarakat yang lebih sejahtera secara finansial dan ruhiahnya. Aamiin”, pungkasnya.
Editor : Okky Adiana