Diketahui, rangkaian Dies Natalis ULBI tahun ini diisi dengan berbagai kegiatan sejak 14 Mei 2024. Beberapa kegiatan yang digelar diantaranya pertandingan futsal, badminton, karaoke, jalan santai, dan fun fishing yang diikuti oleh seluruh sivitas akademika ULBI. Pada acara puncak, digelar ULBI Award sebagai penghargaan kepada civitas akademika ULBI yang dianggap telah berjasa terhadap kampus.
Pada Selasa 21 Mei 2024, sukses digelar kuliah umum menggandeng instansi Lembaga Nasional Single Window Indonesia (LNSW) dengan tema ‘Peran Serta LNSW dalam Peningkatan Kinerja Logistik Indonesia’. Menghadirkan keynote speaker Kepala LNSW Oza Olavia dan Direktur Pengelolaan Layanan, Data, dan Kemitraan LNSW Ircham Habib.
Editor : Okky Adiana
Artikel Terkait