Melalui lagu dan film Sugilaksono pun membagikan tips dan trik bagaimana meraih prestasi khususnya dalam bidang bahasa asing di sela-sela kesibukan kuliah di UM Bandung. Selain belajar dari lagu-lagu berbahasa Inggris, Sugilaksono juga sering menonton film-film berbahasa Inggris tanpa subtitle sama sekali.
”Selain itu, aku juga suka menonton animasi Disney karena itu membantu aku dalam belajar bahasa Inggris. Termasuk sering mengunjungi pameran pendidikan yang dihadiri kampus-kampus luar negeri. Intinya aku sering memanfaatkan waktu senggang di sela-sela kuliah dengan berbagai kegiatan,” tandas mahasiswa yang mengidolakan Maudy Ayunda (artis, penyanyi, penulis lagu, model) ini.
Dukungan program studi
Terkait prestasi ini, Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi UM Bandung Dra Euis Evi Puspitasari MSi pun menyampaikan selamat dan apresiasi tinggi.
“Semoga tidak hanya puas sampai di situ. Prestasi yang diraih ini menjadi salah satu pembuka peluang menguasai bidang ilmu lainnya dan memudahkan jalan kariernya kelak,” tutur Euis.
Editor : Okky Adiana
Artikel Terkait