Pada awalnya, barongsai hanya digunakan dalam acara-acara keagamaan dan upacara-upacara kerajaan. Barongsai mulai digunakan dalam perayaan Imlek sekitar abad ke-19. Namun, seiring dengan perkembangan jumlah komunitas Tionghoa di seluruh dunia, barongsai mulai digunakan dalam perayaan Imlek di berbagai negara.
Secara umum, Tarian liong atau dragon dance dilakukan di sepanjang jalan-jalan, di pasar, dan di tempat-tempat publik lainnya selama perayaan Imlek.
Lampu lampion tradisi khas Tahun Baru Imlek China. (Foto: Chinesenewyear)
5. Pernak pernik lampu lampion
Dalam tradisinya, seringkali perayaan Imlek dihiasi dengan berbagai pernak pernik khusus yang memiliki arti tersendiri. lampion dianggap sebagai simbol kebahagiaan dan kemakmuran. Lampion yang berwarna-warni dan menyala-nyala di malam hari diharapkan dapat menambah suasana meriah dan membawa keberuntungan bagi orang yang melihatnya.
Editor : Megha Nugraha
Artikel Terkait