Kerja sama internasional antar kampus memberikan berbagai manfaat yang signifikan, baik bagi institusi pendidikan tinggi itu sendiri, mahasiswa, dosen, maupun masyarakat luas. Kerja sama internasional antar kampus merupakan strategi penting untuk meningkatkan kualitas pendidikan tinggi, mendorong inovasi, dan mempersiapkan mahasiswa hingga staf untuk menghadapi tantangan global.
“Kerja sama antara Universiti Malaysia Kelantan dan Universitas Muhammadiyah Bandung ini diharapkan dapat membuka banyak peluang baru dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengembangan sumber daya manusia. Insyaallah kerja sama ini akan memberikan kontribusi positif,” tandas Abdul Rohim.
Sebagai catatan, acara ini dihadiri oleh Rektor UM Bandung Herry Suhardiyanto, para Wakil Rektor UM Bandung, Rektor Universiti Malaysia Kelantan Razli bin Che Razak, para Dekan Fakultas UM Bandung, dan Kepala Bagian Kerja Sama Internasional UM Bandung.
Selain itu, hadir pula Dekan Fakultas Keusahawanan dan Perniagaan UMK Zailani Abdullah dan Director UMKCEE Muhammad Ashlyzan Razik. Penandatanganan kerja sama kedua kampus ini berlangsung khidmat dan lancar dengan diselingi makan siang bersama.
Editor : Okky Adiana