Pemkot Cimahi Salurkan Bantuan Beras Sejahtera Rastrada Tahap 4 Tahun 2023
Sabtu, 02 Desember 2023 | 09:01 WIB
CIMAHI, iNewsCimahi.id ‐ Guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat, Pemerintah Daerah Kota Cimahi kembali menyalurkan bantuan Beras Sejahtera Daerah (Rastrada) sebanyak 45 ton beras berkualitas premium kepada 1.500 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di 15 kelurahan di Kota Cimahi, Jumat (1/12/2023). Setiap Keluarga Penerima Manfaat akan mene rima alokasi sebesar 30 kilogram beras, mencakup bulan Oktober, November, dan Desember.
Sebelumnya Pemkot Cimahi telah menyalurkan Rastrada pada 1.414 KPM di tahap 1, 1.401 KPM di tahap 2, dan 1.388 KPM di tahap 3. Dengan ini Bantuan Rastrada telah diberikan pada total 5.703 KPM di Kota Cimahi.
Editor : Okky Adiana