get app
inews
Aa Text
Read Next : IPRC Keluarkan Sejumlah Skenario Koalisi yang Bakal Terjadi di Pilgub 2024

Parpol Pengusung Matangkan Strategi Menangkan Ganjar di Jabar

Jum'at, 06 Oktober 2023 | 18:04 WIB
header img
Empat partai politik pengusung bakal calon presiden Ganjar Pranowo, melakukan konsolidasi guna memantapkan strategi pemenangan di Jawa Barat. (Foto: Okky/iNewsCimahi)

BANDUNG, iNewsCimahi.id - Empat partai politik pengusung bakal calon presiden Ganjar Pranowo, yakni Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Partai Persatuan Pembangunan, Partai Hati Nurani Rakyat, dan Partai Persatuan Indonesia, melakukan konsolidasi guna memantapkan strategi pemenangan di Jawa Barat.

Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Ono Surono mengatakan, pertemuan ini juga membahas penyusunan struktur tim pemenangan daerah yang berasal dari masing-masing partai pengusung.

“Jadi sesuai dengan surat dari DPP masing-masing partai terkait struktur, komposisi tim pemenangan daerah calon presiden Ganjar Pranowo, yang terdiri dari ketua, wakil ketua, serta ada 20 direktorat,” ujarnya, di Hotel Horison, Kota Bandung, Jumat (6/10/2023).


Disinggung mengenai bakal calon wakil presiden yang mendampingi Ganjar Pranowo di Pemilihan Presiden 2024, Ono menyerahkan sepenuhnya kepada pimpinan pusat partai. Menurutnya, situasi politik yang ada saat ini masih dinamis dan terbuka.

“Semuanya masih terbuka, kan pendaftaran (capres-cawapres) masih sekitar dua minggu lagi. Jadi segalanya masih bisa terjadi,” kata anggota Komisi IV DPR RI ini.

Ono pun tak menepis kabar masih akan ada partai politik yang bergabung mengusung mantan gubernur Jawa Tengah di pesta demokrasi tahun depan.

“Masih dinamis, semuanya masih bisa terjadi, kita tunggu saja,” imbuhnya.


Sementara itu, Ketua DPW PPP Jawa Barat Pepep Saeful Hidayat menerangkan, pertemuan ini juga sekaligus silaturahmi antar partai politik serta merumuskan kemenangan bakal calon presiden Ganjar Pranowo di 2024.

“Semua daerah di Jawa Barat potensi mendulang suara untuk Ganjar Pranowo. Tinggal sekarang bagaimana kita bergerak untuk mensosialisasikan dan memenangkan Ganjar Pranowo di Pilpres mendatang,” pungkasnya. 

Editor : Okky Adiana

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut