CIMAHI, iNewsCimahi.id - Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Bandung Barat (KBB) Lukmanul Hakim merencanakan skema khusus untuk penanganan lalu lintas jelang Hari Natal dan Tahun Baru 2023 (Nataru).
"Ada penanganan lalu lintas yang berbeda dibanding tahun 2020, sebab, kondisi Covid-19 nya sudah melandai," ujar Lukmanul, Selasa (6/12/2022).
Pihaknya juga bakal memastikan penanganan jelang dan saat Nataru 2023 itu bakal dilakukan sama seperti saat kondisi normal atau sebelum adanya pandemi Covid-19.
"Kami akan memfokuskan penanganan Nataru 2023 di wilayah Lembang dan Padalarang. Namun, kita lebih konsentrasikan di Lembang dengan menyiapkan dua posko. Kita bakal menerjunkan sekitar 100 personel dari berbagai bidang di Dishub KBB, seperti Bidang Lalu Lintas, termasuk dari UPT Uji KIR Bandung Barat," paparnya.
Selain itu, pihaknya juga memyiapkan sekitar 100 personel. Nantinya, mereka akan ditempatkan di Lembang dan Padalarang.
Dia menambahkan, selain penjagaan dan pengaturan lalu lintas, pihaknya juga akan melakukan ramp check (pemeriksaan jalan) guna memastikan kondisi kendaraan, salah satunya bus pariwisata di masa libur panjang dan sekaligus sebagai antisipasi terjadinya kecelakaan.
"Biasanya kita lakukan Ramp Check terhadap bus yang masuk ke kawasan Lembang. Terkait jalur yang rawan terjadi bencana seperti longsor, kami juga bakal melakukan pemasangan peralatan atau rambu lalu lintas," pungkasnya.
Editor : Okky Adiana