Optimalkan Layanan Rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni, DPKP Cimahi Luncurkan Imah Koering

Okky Adiana
DPKP Kota Cimahi meluncurkan Intervensi ruMAH dengan peningkatan KOmunikasi, Edukasi, dan infoRmasimelalui pelibatan Tenaga Sanitasi LINGkungan - untuk Pastikanoutput yang Layak dan mengUtamakan Sehat (IMAH KOERING PLUS). (Foto: istimewa)

Ia menjelaskan kelompok masyarakat yang berhak menerimabantuan RTLH ini adalah masyarakat fakir miskin/miskin ekstrem, kepala keluarga lansia, kepala keluarga penyandang disabilitas, kepala keluarga perempuan rawan ekonomi serta penderita penyakit berbasislingkungan (TB Paru, Pneumonia, stunting, dan lainnya.

 

Lebih lanjut Sambas menerangkan bahwa impelementasi inovasi inisudah dimulai sejak September 2024 lalu, diawali dengan kegiatanpembentukan Tim CEKAS, pelaksanaan Focus Group Discussion, penyusunan proses bisnis yang inklusif dan kolaboratif, penyusunan standar pelayanan dan SOP baru, penyusunan standar harga inklusifserta pembentukan Tim Verifikator Lintas Sektor.  

 

Dengan adanya inovasi ini diharapkan akan mempermudahmasyarakat dalam mendapatkan rumah yang layak huni danmenjadikan penghuninya sehat sekaligus mengentaskan berbagaimasalah lingkungan lainnya di Kota Cimahi.

 

"Harapan ke depan, kegiatan Rehab RTLH juga menunjang dan bersinergi terhadap pelaksanaan program lainnya yang dilaksanakan Pemerintah DaerahKota Cimahi, diantaranya pengentasan kemiskinan, pencegahan danpenanggulangan Tuberculosis dan stunting, serta deklarasi Open Defecation Free (ODF),” pungkasnya.

Editor : Okky Adiana

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network