Ono Surono Mendapat Mandat dari Nelayan dan Masyarakat Agraris untuk Jadi Gubernur Jabar

Okky Adiana
HNSI Kabupaten Garut dan Tasikmalaya beserta tokoh masyarakat agraris Jawa Barat menggelar silaturahmi dan deklarasi untuk memenangkan Ono Surono menjadi Gubernur Jawa Barat. (Foto: istimewa)

Koordinator Persatuan Masyarakat Agraris  se -Jawa Barat, Agustiana, mengatakan 

Ono Surono merupakan satu - satunya figur calon gubernur yang teruji lantaran memiliki keperdulian tinggi dan sangat memahami apa yang menjadi masalah dan keinginan masyarakat.

 

"Kami memandang Kang Ono Surono memiliki integritas  dan moralitas tinggi,  merakyat merakyat serta komunikatif. Beliau juga amanah dalam menjalankan tugasnya sebagai wakil rakyat maupun saat memimpin partai politik tanpa pernah terjebak pada kepentingan persekongkolan yang bertentangan dengan keinginan rakyat," kata Agustiana.

 

Agustiana mengungkapkan deklarasi dukungan terhadap Ono Surono untuk maju dalam kontestasi Pilgub Jabar dilaksanakan di sejumlah daerah di Jawa Barat.

 

Semua kegiatan, kata Agustiana, tidak melibatkan kepanitiaan dari unsur partai politik.

 

"Kami ingin memberikan semangat serta ingin mengetahui keseriusan dari pengurus serta dan kader partai politik dalam memenangkan Ono Surono menjadi Gubernur Jawa Barat. Jangan sampai Pilgub Jabar ini gaungnya tenggelam ditengah hiruk pikuk pemilihan bupati atau Wali Kota," tutur Agustiana.

Editor : Okky Adiana

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network