get app
inews
Aa Text
Read Next : Eksplorasi Gedung Pos Indonesia, Puluhan Pelajar Ikuti Workshop Fotografi

Pos Indonesia Perkuat Industri Kurir dan Logistik Nasional

Jum'at, 11 Agustus 2023 | 16:15 WIB
header img
Pos Indonesia menggelar Logistic Day di Medan, Kamis (10/8/2023). (Foto: Istimewa)


Pos Indonesia bukan hanya melayani kiriman surat saja, tetapi juga kurir dan logistik. Kami sudah berdiri selama 277 tahun dan menjadi salah satu perusahaan paling tua di Indonesia yang sampai saat ini masih survive dan terus tumbuh.

Pos Indonesia, kata dia, memiliki tiga lini usaha, yaitu pos logistik, pos financial, dan pos properti. Pos Indonesia memiliki ratusan gudang atau storage yang tersebar di seluruh Indonesia. Storage ini dapat dimanfaatkan untuk management fulfillment produk pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

Pos Indonesia berpengalaman melakukan kegiatan kurir dan logistik selama ratusan tahun mulai dari kiriman ritel, kiriman korporasi, penggarapan proyek  pemerintah baik distribusi kiriman pemilu, distribusi bansos beras, distribusi set top box (STB), penyaluran BLT, pengiriman logistik KPU untuk pemilu, penyalur bantuan subsidi upah dan penugasan pemerintah yang lainnya.

"Belum lama ini, kami juga sukses melaksanakan penugasan dari MPR RI untuk mengirimkan buku, ada ratusan ribu eksemplar yang dikirim ke seluruh Indonesia. Kami juga mendistribusikan surat tercatat pengadilan yang merupakan kerja sama dengan Mahkamah Agung. Volumenya sangat tinggi. Alhamdulillah kami dipercaya untuk mengirim kan surat pengadilan ini oleh MA," kata dia.

Editor : Okky Adiana

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut