Pemberdayaan Masyarakat, Dosen ULBI Upgrade Bahasa Inggris Siswa SMKN 11 Bandung

Okky Adiana
Dosen ULBI selenggarakan kegiatan program pelatihan dan pendampingan peningkatan kemampuan bahasa inggris untuk presentasi kepada siswa SMKN 11 Bandung, Sabtu (25/5/2024). (Foto: istimewa)

BANDUNG, iNewsCimahi.id - Dosen Universitas Logistik dan Bisnis Internasional (ULBI) menyelenggarakan kegiatan program pelatihan dan pendampingan peningkatan kemampuan bahasa inggris untuk presentasi kepada siswa SMKN 11 Bandung, Sabtu (25/5/2024).

Para peserta sangat antusias mengikuti pelatihan ini, mengingat pentingnya kemampuan presentasi dalam Bahasa Inggris untuk kesuksesan karir di masa depan.

 

Seminar ini mengusung tema "Presentation Skills Workshop: A Workshop for Students to Improve and Develop their English Language Communication & Presentation Skills, a Vital asset for Career Growth and Success in Professional Life." 

 

Hadir secara daring, Arie Krisna Lopulisa, M.Sc. sebagai instruktur/trainer di perusahaan Oil dan Gas di Malaysia, menjadi narasumber dalam acara ini. Seminar ini dihadiri oleh 30 orang murid kelas XI dari berbagai jurusan di SMK Negeri 11 Bandung serta perwakilan guru yaitu Ai Haryanty dan Siti Hasanah. 

 

Kegiatan ini diketuai oleh Widia Resdiana, S.S., M.Pd., dosen Bahasa Inggris di D3 Teknik Informatika, ULBI. Beliau didampingi oleh dua dosen lainnya, yaitu Dini Hamidin, S.Si., MBA., M.T., dan Khairaningrum Mulyanti, S.Pd., M.Pd., serta dua mahasiswa, Muhammad Syahrul Fath dan Maheswara Rivai Jamhur.

Menurut Widia, program ini diadakan dalam rangka mendukung kegiatan sidang program magang di sekolah tersebut. Program ini didanai oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Vokasi (Dirjen Diksi) melalui skema Pemberdayaan Berbasis Masyarakat (PBM).

 

“Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan presentasi Bahasa Inggris siswa dan guru di SMK Negeri 11 Bandung. Program ini menghadirkan narasumber yang memiliki pengalaman dalam dunia industri untuk menjembatani kebutuhan praktis dalam dunia kerja,” katanya. 

 

Selanjutnya, kata dia, kegiatan pendampingan pembuatan naskah presentasi akan dilaksanakan pada tanggal 31 Mei 2024. Seluruh siswa dan  guru akan mempresentasikan hasil karya mereka pada workshop yang akan diadakan pada tanggal 8 Juni 2024.

 

“Melalui program ini, kami berharap siswa dan guru di SMK Negeri 11 Bandung dapat memiliki keterampilan presentasi Bahasa Inggris yang lebih baik, yang dapat menjadi modal berharga dalam dunia kerja nanti,” imbuh dia. 

Editor : Okky Adiana

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network