Keji! Seorang Ayah di Cimahi Aniaya Kedua Anaknya hingga Babak Belur, Satu Meninggal Dunia

Agni Ilman Darmawan
Ilustrasi. Penganiayaan ayah kandung terhadap anaknya. (Foto: Claritycgc)

CIMAHI, iNewsCimahi.id - Aksi keji dilakukan oleh seorang ayah berinisial A (37) dengan cara menganiaya kedua anaknya yang masih di bawah umur (10 dan 12 tahun). Akibatnya satu orang anak perempuannya tewas di salah satu rumah kontrakan di Jalan Pesantren RT 07/07 Kelurahan Cibabat, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi, Senin (6/2/2023) siang.

Sena (38) salah satu warga mengatakan, dirinya sempat melihat pelaku menggendong anaknya, namun ketika dilihat hampir di seluruh badannya mengalami luka memar.

"Jadi saya lihat ayahnya bawa anak perempuan, tapi anak itu enggak bergerak, enggak tau pingsan gak tau udah meninggal. Terus saya juga lihat di seluruh badannya banyak memar-memar dan biru karena keliatan ga ditutupin," ujar Sena.

Sena menuturkan pada saat bersamaan satu anaknya berusia 12 tahun terlihat sedang dikurung di dalam kontrakannya, hingga akhirnya warga pun mencoba mendobrak pintu kontrakan tersebut dan langsung mengevakuasi korban.

"Nah satu anak yang laki-laki ternyata ada di kamarnya itu dikurung. Akhirnya kami semua coba buat dobrak di kamar atas. Dan ketika saya lihat posisinya juga sama memar-memar, beruntung dia selamat, tapi katanya adiknya yang cewek udah meninggal," ucapnya.

Di sisi lain Kapolres Cimahi, AKBP Aldi Subartono membenarkan kejadian penganiayaan yang dilakukan oleh ayahnya ini, bahkan kepolisian langsung melakukan penyelidikan terkait kasus tersebut.

"Kami sudah dapat informasi adanya kasus penganiayaan yang dilakukan oleh ayah kandung hingga mengakibatkan meninggal dunia, ada dua orang korban yang satu meninggal dunia yang satu lagi sedang dalam perawatan," tuturnya.

Editor : Megha Nugraha

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network