Kedua, ada jari manis yang identik dengan keindahan. Ketiga, ada jari tengah sebagai simbol sineger tengah (moderat). Artinya, tidak terlalu kiri dan jangan terlalu kanan. Keempat, ada jari telunjuk yang menggambarkan kedewasaan dan kebijaksanaan. Kelima, jempol sebagai simbol untuk saling menghargai dan menghormati.
“Kalau jari ini bekerja sendiri, tidak akan bisa berbuat yang lebih banyak dari sekadar memencet layar hape. Kalau semua jari kompak, kita bisa berbuat sesuatu yang lebih besar dan melakukan perubahan,” katanya.
Iman berharap filosofi ini sejatinya bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Momen berkumpulnya ormas Islam seperti NU, PUI, Persis, termasuk PB Paguyuban Pasundan, terutama keluarga besar Muhammadiyah, merupakan waktu yang tepat untuk menguatkan kolaborasi gerakan dakwah.
Iman sangat menyambut baik sekali kegiatan Muhammadiyah Jawa Barat ini. Ia berharap kegiatan seperti ini tidak hanya di tingkat wilayah, tetapi di berbagai daerah di Jawa Barat. Dengan demikian, jika ada perbedaan yang menajam bisa diselesaikan dengan baik.
Editor : Okky Adiana